Sabtu, 08 Agustus 2009

My Another Dream Becomes Reality


Wednesday

Pada waktu saya berada di US dari tahun 2001 - 2003, salah satu tempat saya belajar dan bekerja adalah 7 Eleven Convenience Store. Disinilah saya pertama kali belajar tentang bisnis franchise sekaligus praktek menjalankannya. 7-Eleven adalah jaringan franchise convenience store atau minimarket terbesar di dunia, dengan outletnya yang hampir mencapai 30.000 outlet diseluruh dunia. Jika kita pergi ke Orchard Road di Singapura atau ke Bukit Bintang di Kualalumpur, kita juga akan banyak menemukan otlet outlet 7-Eleven bertebaran di sepanjang jalan tersebut.


Pada waktu saya di 7-Eleven, pemilik outlet tempat saya bekerja adalah seorang anak muda Korean America yang memiliki 3 buah outlet 7-Eleven. Saya melihat betapa enaknya dia memiliki bisnis franchise semacam ini, hidup nyaman, tidak usah bekerja (hanya datang seminggu sekali, pada waktu payrol time), passive income, sementara penghasilannya datang, dia bisa berlibur dan bermain golf dengan teman temannya.


Timbullah impian liar saya untuk mempunyai bisnis franchise seperti 7-Eleven (kenapa saya sebut impian liar, karena pada waktu itu kondisi ekonomi saya sangatlah tidak memungkinkan untuk memiliki sebuah bisnis franchise, saya masih berada di kuadran E, berada jauh berpisah dengan anak istri selama 2 tahun). Saya sering membayangkan dan berdiskusi dengan istri, bagaimana rasanya apabila kita memiliki bisnis franchise seperti 7-Eleven ini? Pada waktu itu kita tidak tahu bagaimana caranya,darimana modalnya dan dari mana mulainya. Yang penting pokoknya berani bermimpi dulu deh....mumpung mimpi itu masih gratis.


Akhirnya setelah kembali ke Indonesia, mulailah perjalanan kami untuk mewujudkan impian impian tersebut, dimulai dengan membangun jaringan distribusi MLM, mendirikan franchise sekolah musik Purwacaraka, Investasi Real Estate, distribusi sparepart AC mobil, sampai mengadakan pelatihan Joseph Real Estate Investor (bagaimana berinvestasi di real estate tanpa modal, malah dapat modal).


Dan akhirnya salah satu impian sewaktu di US, untuk memiliki jaringan franchise minimarket terwujud pada 20 Juni 2008 yang lalu. Di hari yang bersejarah ini saya dan istri menandatangani MOU dengan pak Jemmy, Franchise Manager dari PT. Indomarco Prismatama pemilik merk Indomaret (jaringan minimaket terbesar di Indonesia, dengan hampir 3000 outlet) untuk mengambil alih kepemilikan 2 buah outletnya. Kenapa akhirnya saya berhasil memiliki 2 buah outlet Indomaret. Karena beberapa tahun yang lalu saya sudah pernah membayangkan dalam imajinasi pikiran saya, sewaktu saya bekerja di minimarket 7-Eleven.


Itulah bukti dari kekuatan impian (kekuatan pikiran) apapun yang pernah kita impikan atau pikirkan, walaupun pada waktu kita bermimpi, kita masih belum tahu bagaimana cara mewujudkannya. Tetapi pikiran kita akan bekerja, mencari jalan untuk mewujudkan impian tersebut.

Maka beranilah bermimpi, dan percayalah impian kita bakal terwujud.

Lebih pas diSINI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar